Skip to main content

Indonesia harus segera mandiri

Indonesia adalah sebuah negara yang diberikan kelebihan dibandingkan negara lain. Sumber daya alam yang telah disediakan oleh Sang Pencipta sungguh berlimpah. Lupakan berbagai rintangan masa lalu, lupakan berbagai permasalahan yang menimpa negeri ini, kemiskinan, hutang luar negeri, ketergantungan negara lain, korupsi yang tidak pernah berujung di berbagai lini, harga-harga naik, kematian akibat kurang gizi, pilkada ricuh, dan lain-lain. Inilah cara yang ingin penulis ajukan, mari kita ubah fikiran yang selama ini dipenuhi dengan berbagai permasalahan MENJADI FIKIRAN PRODUKTIF ke arah kemakmuran dan kemandirian bangsa.

Coba perhatikan, apa yang tidak ada di negeri ini? lautan luas dengan berbagai isinya yang berlimpah, ikan, mutiara, dan sumber alam lainnya. Bumi dan hutan luas dan subur, berbagai hasil tambang bumi ada di negeri kita ini, hutan dan kebun sangat luas. Semua adalah sumber alam yang keberadaannya GRATIS sudah ada sejak dahulu negeri ini ada. Kita tidak perlu menimbun pantai/laut seperti Singapura agar daratannya bertambah luas. Pulau kita saja masih berlebihan dan tidak terurus semua.

Mari mulai saat ini, kita semua sebagai bangsa Indonsia di level manapun, mulai mengubah fikiran ke arah untuk maju, makmur, kehidupan yang lebih baik, dan mandiri. Kondisi yang sudah terlanjur biarkan terjadi, jika negara kita punya hutang luar negeri, mari fikiran pada pengelola negeri ini ubah ke arah untuk menggali potensi yang ada di Indonesia dan dihasilkan uang. Nah dari hasil itulah, hutang dapat kita lunasi.

Semua disiplin ilmu dan latarbelakang keahlian harus difokuskan untuk menggali potensi sendiri dari sumber daya yang tersedia untuk selanjutnya diolah sehingga menjadi bernilai untuk menghasilkan devisa negara. Laut dan isinya adalah potensi sumber daya alam yang sangat berlimpah. Ikan laut dapat dioleh menjadi produk siap saji makanan kalengan. Nilai jualnya akan lebih tinggi jika dibandingkan dengan hanya menjual ikan mentah ke luar negeri. Hutan dan isi bumi masih dapat dieksplorasi secara labih baik, agar memberikan income setinggitinginya bagi kepentingan bangsa dan negara.

Beberapa proyek yang dikerjasamakan dengan pihak asing jika bagi hasil untuk Indonesia lebih kecil, harus segera diperbaharui atau diambil alih, agar sebesar-besarnya untuk pendapatan negera.

Secara individu dan kelompok-kelonpok kecil untuk skup mikro, sebaiknya mulai melakukan usaha dan upaya untuk menghasilkan sendiri income, yang sudah bekerja agar ditingkatkan produktifitasnya. Bagi para pemimpin harus segera bersiap memperkuat jajaran pejabatnya di masing-masing pemerintahan atau di perusahaan swasta untuk lebih mengutakan menghasilkan produksi dalam negeri yang bernilai jual tinggi dan kompetitp. Setiap pemerintah daerah agar didirkan pusat kajian dan menyiapkan produk-produk unggulan yang laku dijual baik di dalam negeri maupun luar negeri. Pacu potensi dan semangat untuk maju, sehingga bangsa Indonesia yang hidup di negeri yang subur dan berlimpah tidak ada yang hidupnya kelaparan. Bangsa Indonesia sangat pantas untuk kaya, karena hidup di negeri yang kaya raya dengan berbagai sumber daya alam.

Malu dan sedih rasanya, sebagian perusagaan strategis seperti Indosat, Telkomsel yang mampu mencetak keuntungan miliaran bahkan triliunan dibeli oleh Singapore yg luasnya hanya 692.7 km persegi, atau 0,036% dari luas Indonesia (1,9 juta km persegi lebih). Begitu juga negera Jepang yang memiliki luas 377,835 km persegi atau 19% luas Indonesia, tetapi mampu menguasai pasar berbagai jenis kendaraan di Indonesia dan Negara lain.

Sekali lagi Indonesia memiliki potensi yang tidak dimiliki Negara lain, semestinya mampu memproduksi produk dalam negeri yang mampu untuk di export. Mari kita bersama-sama gelorakan di tempat masing-masing agar kita semua menjadi bangsa yang mandiri dan makmur. Maka jika semangat dan fikiran ini ada pada diri setiap bangsa Indonesia, maka kita dapat dipastikan akan maju, dan mampu mandiri, serta otomatis rakyatnya sejahtera. Hutang bisa terbayarkan, harga-harga kebutuhan naik seberapapun, yang penting mampu membelinya atau mendapatkannya. Mari kita nikmati kekayaan neger akita ini yang dianugrahkan oleh Tuhan Yang Maha Kaya, jangan disia-siakan, jangan sampai Sang Pencipta mengambil kembali kekayaan yang telah diberikan dengan berbagai bencana dan kerusakan. 10 tahun ke depan, bangsa Indonesia harus mampu mandiri. Oleh karena itu, mari kita cari pemimpin yang memiliki visi dan misi serta orientasi ke arah Indonesia mandiri dan makmur. Semoga bermanfaat. (JT)

Comments

Popular posts from this blog

Air Kendi Lebih Menyehatkan - Air Oksigen Alami

Sekitar 1 bulan lalu, my wilfe tiba2 usulin untuk minum dari air kendi.  Istriku memang sering memberikan inspirasi2 untuk hidup sehat, perhatian penuh atas pendidikan anak2, dll. Nah kali ini ingin disediakan kendi untuk menum sehari-hari di rumah. Dia bercerita saat sekolah SMA dulu di Cimahi Bandung (kotanya Sule), sepulang sekolah jika kecapaian, panas, lelah, dan pusing, sudah biasa suka mampir ke rumah tetangganya (dibelakang rumahnya) , mengetuk pintu dapur seorang nenek yg sdh tua (meninggal diusia 90 thn an) , yg sdh biasa menyediakan air minum dalam kendi. Istri saya langsung sj (karena sdh biasa) ambil gelas dan menuangkan air minum dari kendi.. rasanya dingin segar (bukan dingin kayak air kulkas), dan rebahan sebentar, badan beberapa menit jadi segar, pusing2 hilang... Begitu ceritanya... Air kendi itu katanya diminum setelah disimpan minimal 1 malam. Saya juga teriangat saat dulu waktu masih kecil, di kampung di Sumedang, ada rumah yg menyediakan air minum di k

Apakah Prabowo akan Membalas Jokowi Pada Debat 15 Juni? #bioritmik

Ok... skarang kita akan melihat posisi bioritmik kedua capres yang akan berdebat pada tanggal 15 Juni 2014. Kita lihat grafik bioritmik Prabowo terlebih dahulu, yaitu rata2 berada di posisi positif 29% dengan rincian emosional 63%, fisik 52%, dan intelektual -28%. Posisi intelektual menjadi perhatian capres Prabowo, karena grafik nya sedang menurun dibandingkat saat debat tgl 9 Juni lalu. Kondisi ini tidak bisa dianggap sepele, karena Prabowo musti menyeiapkan diri terutama untuk membumbui jika ada pertanyaan yang diminta lebih detail dan teknis. Persiapan pengayaan materi sangat baik disiapkan dalam beberap hari seblum debat, karena pada 5 hari sebelumnya posisi intektual berada pada posisi kurva positif, namun sedang siklus menurun hingga negatif pada saat debat. Hal ini diperlukan untuk mengimbangi Jokowi yang jago jika bicara hal2 teknis, praktis ,d an detai. Termasuk menyiapkan pengetahuan terkait UU dan peraturan terkait tema debat yaitu bidang ekonimi dan sosial. Posisi e

Usia diatas 45thn? Obat herbal untuk Jantung, Liver, Stroke

Pada usia diatas 45 thn ini memang ibarat onderdil mobil sebagian sdh ada yg rusak2, karatan, longgar2, dll. Dlm tubuh kitapun bisa dibayangkan, 45 thn fisik kita gunakan untuk beraktifitas dari yg ringan hingga yg berat2, begitu juga alat pencernaan digunakan untuk menggiling makanan berpuluh2 tahun. Bisa kita bayangkan, betapa akan kotor, dan tumbuh seprti lumut2, mungkin berupa lemak yg nempel di usus, nempel di pembuluh darah, di lapisan kulit, dll. Belum lagi makanan, minuman, atau menghisap yg mengandung racun2 dan semua masuk ke dlm tubuh kita. Mobil sj buatan manusia, sejak kita beli ada aturan untuk diservice setiap 5000 meter, atau per 3 bulan. Dan mobil kita dlm 5 thn sj sdh berkurang kemampuannya. Bedanya dg tubuh kita yg disiptakan Allah SWT, dimana diperlengkapi dg berbagai kemampuan untuk menetralisir racun, melawan berbagai penyakit yg masuk virus, bakteri, dll, melalui sistem kekebalan tubuh yg luar biasa. Buktinya hingga umur kita 45 thn ini msh fit oleh kita semua